• FYI

    17 Maret 2018

    Jamaludin, Si Kecil Asal Baregbeg ini Menanti Uluran Tangan Anda!


    Sesosok tubuh mungil nampak terbaring tak berdaya di tempat tidurnya. Anak kecil bernama Jamaludin tersebut adalah putra keluarga kurang mampu yang menderita sakit dan sangat membutuhkan pertolongan.

    Akun instagram Rezza Fauzi Muhammad Fahmi (@rezzafau), salah satu Pendamping Sosial Program Keluarga Harapan di Kabupaten Ciamis, mengunggah foto yang memilukan tersebut sembari mengundang kepedulian dari sesama.

    Rezza adalah Pendamping Sosial dalam program dari Kementerian Sosial RI yang ditempatkan di Desa Karangampel, Kecamatan Baregbeg, Kabupaten Ciamis. Ia tergerak menggalang kepedulian melalui aksi peduli seusai menemui Keluarga Penerima Manfaat yang mempunyai anak yang menderita penyakit Hidrosefalus tersebut.

    Menurut keterangan yang didapatkan Rezza, sejak hari ke-3 kelahirannya, Jamaludin mulai memperlihatkan benjolan kecil yang kemudian semakin lama semakin membesar ukurannya. Pengobatan dan upaya lain sudah dilakukan semaksimal mungkin oleh pihak keluarga, namun karena keterbatasan biaya dan kendala lainnya, pengobatan pun akhirnya terpaksa terhenti.

    Kondisi Jamaludin saat ini semakin parah. Di usianya yang menginjak 10 tahun, kepalanya membengkak kurang lebih berdiameter 30 cm. Di dalam tubuh mungilnya dipasang selang dari kepala ke saluran anus, yang diperlukan untuk membuang cairan. Di bagian kepala Jamaludin juga terdapat sebuah lengkungan ke dalam di jidatnya.

    Keprihatinan bertambah menyesakkan perasaan, ketika Rezza melihat bahwa antusiasme orang tua Jamaludin untuk pengobatan buah hati mereka semakin berkurang. Nampaknya hal tersebut semata-mata dikarenakan semua upaya sudah dikerahkan, tetapi pada akhirnya terganjal masalah pembiayaan.

    Rezza kemudian berinisiatif menggalang dana untuk membantu biaya kontrol selang yang terpasang di tubuh Jamaludin.

    Kampanye penggalangan dana dilakukan Rezza melalui laman Kitabisa.com, silakan dapat meng-klik tautan tersebut.

    Untuk memperoleh informasi lebih lanjut, Anda juga dapat menghubungi Rezza melalui nomor 081221896306.

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Sejarah

    Fiksi

    Inspirasi