Paguyuban Mojang Jajaka Kabupaten Ciamis melaksanakan penyaluran bantuan hasil pengumpulan donasi yang diselenggarakan terkait merebaknya wabah COVID-19 dengan segala dampaknya di wilayah Kabupaten Ciamis. Kegiatan penyerahan bantuan tersebut berlangsung lancar pada hari Jumat (17/4/2020), dimulai pada pukul 8.00 WIB dan berakhir pada sekitar pukul 11.00 WIB, bertempat di RSUD Ciamis dan beberapa lokasi lain.
Kegiatan penyaluran donasi dilaksanakan oleh 13 mojang jajaka Kabupaten Ciamis, dipimpin Ketua Paguyuban Moka Ciamis Rais Ikhsan Milki, S.Pd., dengan membagi peserta ke dalam dua tim, yakni ke RSUD dan ke daerah pelosok.
Kegiatan pengumpulan donasi merupakan salah satu wujud program Paguyuban Moka Ciamis “Care and Share” dengan tema “Pencegahan Virus Corona”. Kampanye pengumpulan donasi dilaksanakan melalui jejaring media sosial dan saluran komunikasi lainnya.
Open Donasi yang dilaksanakan dari tanggal 25 Maret sampai 8 April 2020 tersebut telah berhasil mengumpulkan dana sebesar Rp. 5.100.000, berasal dari seluruh donatur yang mengirimkan bantuan melalui beberapa saluran yang disediakan.
Dana yang terkumpul selanjutnya telah digunakan untuk membeli masker medis, hand sanitizer, 52 bungkus paket sembako dan 15 kodi masker kain.
Selain pembelian tersebut itu, Paguyuban Moka Ciamis juga menyiapkan bantuan dalam bentuk 40 box nasi, 10 paket sembako, 5 kg beras, 1 box sarung tangan dan 6 lusin masker kain.
Penyaluran bantuan ke RSUD Ciamis dilaksanakan dengan mengikuti SOP dan protokol yang berlaku. Bantuan yang diberikan berupa masker medis, hand sanitizer, sarung tangan dan 40 nasi box.
Direktur RSUD Ciamis, dr. Rijali, pada kesempatan tersebut sangat berterima kasih atas bantuan yang diberikan, karena memang barang-barang tersebut sangat bermanfaat dan amat dibutuhkan. Mewakili pihak RSUD, ia mendoakan agar kebaikan para donatur dibalas Allah SWT serta semua diberikan kesehatan.
Penyaluran bantuan pada masyarakat yang terdampak dilakukan dalam bentuk pemberian masker kain dan sembako. Paket sembako yang diberikan berisi beras 2 kg, minyak goreng 1 kg, 2 buah masker kain dan mie instan 5 bungkus.
Penyaluran bantuan sembako dilaksanakan dengan mengunjungi langsung kediaman warga yang membutuhkan yang telah didata sebelumnya. Sementara, bantuan masker kain difokuskan untuk disebarkan di luar Kota Ciamis, yakni di wilayah yang belum tersentuh bantuan tersebut.
Kontributor: M. Ardhan Darajat
Foto: @paguyubanmokaciamis
Editor: @ciamis.info
Tidak ada komentar:
Posting Komentar