Pemerintah Desa Jalatrang menerima kiriman hadiah istimewa dari Pemkab Ciamis, terkait keberhasilan mencapai pelunasan PBB (Pajak Bumi dan Bangunan) tepat waktu sebelum Hari Jadi Kabupaten Ciamis. Hadiah dari Bupati Ciamis tersebut berupa satu unit kendaraan roda dua atau sepeda motor yang diserahkan pada hari Senin (1/9/2021) di Kantor Desa Jalatrang, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis.
Kepala Desa Jalatrang Dadi Haryadi mengungkapkan rasa bangga dan bahagianya saat menerima pemberian hadiah unit motor Yamaha Lexi berplat nomor Z 6946 T tersebut. Mewakili Pemdes Jalatrang, ia menyampaikan ucapan terima kasihnya kepada Pemkab Ciamis.
Kendaraan tersebut akan sangat bermanfaat untuk mendukung Pemerintah Desa Jalatrang di dalam menjalankan tugas-tugas keseharian.
“Kami ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak Bupati Ciamis Herdiat Sunarya beserta jajaran Pemkab Ciamis atas pemberian hadiah motor kepada Pemerintah Desa Jalatrang, terkait pelunasan PBB tepat waktu sebelum Hari Jadi Kabupaten Ciamis,” tuturnya.
Ia juga berterima kasih serta mengapresiasi setinggi-tingginya kepada masyarakat Desa Jalatrang yang telah taat serta tepat waktu dalam membayar kewajiban PBB Harapannya, Desa Jalatrang ke depannya akan semakin maju dan terus berkembang.
Hadiah satu unit motor diberikan oleh Pemkab Ciamis kepada masing-masing pemerintah desa dan kelurahan yang mampu melakukan pelunasan PBB tepat waktu, dengan tenggat waktu penilaian pada saat peringatan Hari Jadi Kabupaten Ciamis, 12 Juni 2021. Menurut keterangan, pada tahun ini sebanyak 55 desa/kelurahan dinilai layak dan berhak mendapatkan hadiah tersebut.
Foto: @pemerintahdesajalatrang
Teks: @ciamisnulis
Editor: @ciamis.info
Tidak ada komentar:
Posting Komentar