• FYI

    20 Maret 2023

    Sambut Bulan Ramadan, Alumni Nesacis 1989 Rajut Silaturahmi dengan Munggahan Lur'89


    Puluhan alumni SMPN 1 Ciamis (Nesacis) angkatan kelulusan tahun 1989 berkumpul dalam acara Munggahan Lur’89 yang berlangsung pada hari Minggu (19/3/2023) pukul 12.30-16.00 WIB, bertempat di RM Mergosari Bolenglang, Ciamis.

    Kegiatan yang diselenggarakan dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1444 Hijriah ini, kerap disebut dengan ‘munggahan’, dimaksudkan untuk mempererat tali silaturahmi di antara sesama alumni Nesacis angkatan 1989, dan sekaligus temu kangen setelah sekian lama tidak berjumpa.

    “Jumlah alumni yang mendaftarkan diri sekitar 80 orang, tetapi ada juga yang datang tanpa mendaftar dulu. Jumlah seluruhnya yang hadir sekitar 85 orang,” tutur Dea, salah seorang panitia kegiatan tersebut.

    Kegiatan ini turut dihadiri oleh tiga orang guru yang menjadi pengajar pada saat para alumni menuntut ilmu di SMPN 1 Ciamis, yakni H. Tauhid Masykur, Encim, dan H. Odi Suryadi Adiwijaya. Ketiganya kini sudah menjadi pensiunan abdi negara dan menikmati hari tua bersama keluarga.

    Ketua Lur’89 H. Pepi Tomy Sudrajat, S.IP., M.Si., mewakili para alumni angkatan 1989 Nesacis, mengungkapkan rasa syukurnya atas terselenggaranya kegiatan ini. Ia berharap kegiatan ini menjadi perekat kembali tali silaturahmi di antara para alumni.

    “Semoga tali sitaturahmi di antara para alumni terus terjalin dan membawa keberkahan,” ucapnya.

    Sementara itu, salah seorang guru yang turut hadir, H. Odi Suryadi Adiwijaya, mengungkapkan rasa haru karena diundang mengikuti acara tersebut.

    “Memang tidak terlalu banyak alumni yang hadir, tapi saya sangat bangga atas kekompakannya, dan bangga juga karena mereka masih ingat dengan gurunya,” tuturnya.

    Acara diwarnai dengan ramah tamah dan pemberian cendera mata dari perwakilan alumni kepada para guru yang hadir. Sementara itu, mulai muncul wacana pelaksanaan reuni angkatan yang dimungkinkan akan diadakan beberapa waktu mendatang.

    Editor: @ciamisnulis

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Sejarah

    Fiksi

    Inspirasi