• FYI

    22 Mei 2024

    Kontingen Ciamis Raih Juara Umum ke-3 Tingkat Pra Cadet Kejuaraan Taekwondo Tasik Super Championship 2024


    Kontingen Kabupaten Ciamis berhasil meraih prestasi sebagai Juara Umum ke-3 Tingkat Pra-Cadet pada kejuaraan Taekwondo Tasik Super Championship 2024 yang berlangsung di GOR Gelora Sukapura, Dadaha, Kota Tasikmalaya, pada Sabtu-Minggu, tanggal 18-19 Mei 2024.

    Kabupaten Ciamis yang diwakili oleh para atlet junior dari Galuh Taruna Taekwondo Academy (GTTA) berhasil mempersembahkan total 16 medali pada kejuaraan tersebut. Perolehan tersebut terdiri atas 6 medali emas (2 pemula, 4 prestasi), ⁠6 medali perak (4 pemula, 2 prestasi), dan ⁠5 medali perunggu (3 pemula, 2 prestasi).

    Raihan 6 medali emas dipersembahkan oleh Ayudhya Zhafira Herdiman, Dhaifa Firjani Azzahwa, Mirza Yoka Ukail, Zidan Adyatma Ramdani, Arshad Latif Adiluhung, dan Talita Humaira Sakhi. Sementara 6 medali perak diraih oleh Raffi Azhar Ahmad Rasas, Kaylla Rinjani Ramadhani, M. Wildan Juna Patra, Syifaa Fauziyyah Ramdlani, Marfel Prasetya Ramadhan, dan Misel Aulia Putri Agustin. Medali perunggu dipersembahkan oleh Glenn Yhyehezkiel Depataraja, Aribrainer Siregar, Faisal Saputra, Jovan Nabil Sadono, dan Gilang Panca Pratama.


    Tak hanya meraih Juara Umum ke-3 pada kejuaraan ini, salah satu atlet putri bernama Ayudhya Zhafira Herdiman berhasil meraih predikat sebagai Atlet Terbaik Putri tingkat pra cadet B.

    Prestasi yang diraih oleh para atlet taekwondo junior dari Galuh Taruna Taekwondo Academy (GTTA) ini disambut gembira oleh para pelatih maupun tim support yang mendukung keberangkatan ke Tasikmalaya.

    “Semoga dengan prestasi yang diraih saat ini menjadi pelecut semangat untuk lebih baik lagi, dan jangan cepat berpuas diri. Selalu berproses dan bekerja keras,” tutur coach Gerald, pelatih yang mendampingi para atlet selama berlaga di kejuaraan ini.

    Editor: @ciamisnulis

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Sejarah

    Fiksi

    Inspirasi